Info Sekolah
Tue, 19 Nov 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
27 Jul 2023

Ust Warih: Gerakan Pramuka Membentuk Setiap Santri Agar Memiliki Kepribadian Yang Beriman, Bertaqwa, Berakhlak Mulia, dan Berjiwa Patriotik

Thu, 27 Jul 2023 Kategori : Kegiatan

Penulis & Editor | Parisha
Photografer | Raif al Ghifari & Farid Wajdi

Ust Warih Sukmandjaya.,S.Ag ditunjuk sebagai pemateri pada acara kuliah umum yang diselenggarakan Panitia Khutbatul ‘Arsy dengan tema “Kepramukaan” yang berlangsung di Aula STB, Oemar Diyan, Krueng Lamkareung. Rabu (26/07/2023) Malam.

Dalam kesempatan tersebut, Ust Warih menyampaikan bagaimana sejarah singkat pramuka hadir dalam dunia pendidikan. Ia juga menjelaskan makna dan fungsi dibalik pramuka. Menurutnya, pramuka adalah singkatan dari Praja Muda Karana dan merupakan organisasi atau gerakan kepanduan. Dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan istilah “Kepanduan” (Boy Scout).

“Pramuka adalah sebuah organisasi yang merupakan wadah proses pendidikan kepramukaan yang dilaksanakan di Indonesia. Dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan istilah “Kepanduan” (Boy Scout). Tunas itu melambangkan tunas-tunas bangsa. Artinya tunas itu adalah generasi yang akan menggatikan orang-orang yang sudah tua dimasa yang akan datang” Ungkap Ust Warih

Menurut Ust Warih pramuka sangat penting dalam perkembangan dan pendidikan pemuda dan pemudi. Pramuka adalah suatu gerakan pendidikan di luar sekolah yang bertujuan untuk membantu anak-anak dan remaja mengembangkan karakter, keterampilan, dan nilai-nilai positif.

Pramuka membantu peserta mengembangkan karakter yang kuat, seperti kepemimpinan, kedisiplinan, kerjasama, tanggung jawab, dan rasa peduli terhadap sesama. Nilai-nilai ini membantu mereka menjadi individu yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat. Ia menjadi wadah penting dalam membantu generasi muda tumbuh menjadi individu yang lebih baik, bertanggung jawab, dan peduli terhadap sesama dan lingkungannya. Pungkas Ust Warih

Selain itu, Ust Warih memberikan beberapa arahan bagaimana pramuka di Oemar Diyan. Tujuannya dan pelaksanaannya. Kegiatan Pramuka di Oemar Diyan dilaksanakan setiap hari Minggu pada pukul 14.00 – 16.00 WIB. Semua santri Oemar Diyan akan mendapatkan pembagian kelompok upaya memudahkan dalam belajar mengenai kepramukaan.

“Tujuan gerakan pramuka Oemar Diyan untuk membentuk setiap santri agar memiliki kepribadian yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, melatih generasi muda agar memaksimalkan setiap potensi yang ada di dalam dirinya, baik itu intelektual, spiritual, sosial, dan fisik.” Tutup Ust Warih

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

https://www.oemardiyan.com/