Info Sekolah
Tue, 19 Nov 2024
  • Tema Mading dapat menampilkan informasi dalam text berjalan
16 Mar 2023

Oemar Diyan Adakan Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Instruktur Muda 2023

Thu, 16 Mar 2023 Kategori : Kegiatan

Penulis dan Editor I Parisha

Pesantren Modern Tgk. Chiek Oemar Diyan kembali mengadakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Instruktur Muda (PPIM) bersama Kwarcab Aceh Besar, Oemar Diyan, Krueng Lamkareung. Senin, (13/03/2023)

Pendidikan dan Pelatihan Instruktur Muda (PPIM) merupakan pendidikan dan latihan bagi anggota gerakan pramuka untuk mempersiapkan tenaga pembina pramuka yang mampu mengembangkan pendidikan kepramukaan di gugus depan serta mampu memahami dan menghayati undang undang gerakan pramuka.

Aldy Aulia Akbar, panitia pelaksanaan PPIM mengatakan bahwa kegiatan ini akan berlangsung selama lima hari, mulai dari Minggu, (12/03/2023) s.d Kamis, (16/032023). Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Harian Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Aceh Besar T Raden Sulaiman dan diikuti oleh santriwan/wati kelas XI Ponpes Oemar Diyan.

“Kegiatan ini akan berlangsung selama lima hari. Pada Rabu tanggal 15 maret 2023 nanti peserta PPIM akan melaksanakan ujian untuk dapat meninjau pengetahuan mereka agar bisa membina adik – adik dikemudian hari. Kami juga akan memberikan apresiasi bagi peserta yang lulus ujian berupa sertifikat yang ditanda tangani langsung oleh Kwarcab Gerakan Pramuka Aceh Besar.” Pungkas Aldy

Keberadaan pramuka di rasakan sangat penting bukan hanya di lingkungan Pesantren akan tetapi juga di lingkungan masyarakat. Organisasi pramuka merupakan suatu wadah pengkaderan generasi di masa yang akan datang.

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

https://www.oemardiyan.com/