Aceh Besar – Pesantren Modern Tgk. Chiek Oemar Diyan melalui Bagian Dokumentasi dan Publikasi Oemar Diyan pada Selasa (23/7/2024) membuat gebrakan dengan meluncurkan program pelatihan fotografi dan videografi untuk para santrinya sebagai bagian dari kurikulum tambahan, yang bertujuan untuk mengembangkan kreativitas dan keterampilan praktis yang bisa bermanfaat di era digital.
Program ini mendapat sambutan hangat dari berbagai pihak, termasuk Orang Tua Santri. Pimpinan Oemar Diyan Ustad M. Yamin Ma’shum menyatakan bahwa program ini merupakan upaya pesantren untuk mengikuti perkembangan teknologi dan memenuhi kebutuhan zaman.
“Di era revolusi industri 4.0 yang dikenal dengan perkembangan luar biasa dalam bidang teknologi internet, Kami ingin para santri tidak hanya unggul dalam ilmu agama, tetapi juga memiliki keterampilan praktis yang dapat mereka manfaatkan di masa depan. Seperti halnya memanfaatkan teknologi sebagai media dakwah.” ujarnya.
Pelatihan ini mencakup teori dan praktik fotografi serta videografi, dengan materi yang disampaikan oleh para profesional di bidangnya. Para santri diajarkan teknik dasar pengambilan gambar, penyuntingan video, dan cara memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan konten positif.
Salah satu pengajar fotografer dan videografer profesional Raif Al Ghifari, mengungkapkan antusiasmenya. Menurutnya selain belajar teknik fotografi dan videografi, para santri juga harus diajarkan cara memanfaatkan media sosial secara amanah dan positif, sehingga bermanfaat kepada masyarakat luas. Sebagaimana yang disabdakan Rasulullah Saw “Khoirunnas Anfa’uhum Linnas” Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat untuk orang lain.
“Melihat semangat dan kreativitas para santri sangat menginspirasi Saya. Mereka cepat sekali menangkap materi yang diajarkan. Harapannya, dengan peluncuran program ini santri dapat amanah dalam menggunakan media sosial untuk menyebarkan konten-konten yang bermanfaat dan inspiratif kepada khalayak ramai.” Ungkap Raif
Dengan adanya pelatihan ini, Pesantren Modern Tgk. Chiek Oemar Diyan menunjukkan komitmennya untuk menciptakan generasi yang tidak hanya paham agama, tetapi juga memiliki keterampilan yang relevan dengan perkembangan zaman. Program ini diharapkan bisa menjadi contoh bagi pesantren lain di seluruh Aceh dalam mengembangkan potensi santri mereka.
#amanahaceh #aneukmudaacehunggulhebat #dayahpreneur #lombajurnalistik
Tinggalkan Komentar